MEDIA BERKELAS – Indosat menawatkan berbagai paket internet yang menarik. Indosat juga memberikan layanan yang menguntungkan kepada penggunanya. Salah satu layanan yang diberikan Indosat yaitu melalui layanan pulsa onnet. Apa itu pulsa onnet indosat? Anda perlu mengetahuinya berikut ini.
Provider kartu Indosat memberikan berbagai penawaran promo dan bonus kepada penggunya agar para pelanggan setia untuk menggunakan layanan Indosat. Promo-promo yang diberikan indosat mungkin bisa berbeda dari satu pengguna ke pengguna indosat lainnya.
Bonus Internet, SMS, dan telepon hal yang mungkin untuk diberikan kepada kalian pengguna Indosat. Namun apakah kalian belum mengerti dan memahami tentang pulsa onnet. Pulsa onnet salah satu yang dikeluarkan Indosat untuk program khusus yang akan diberikan kepada penggunanya.
Apa Itu Pulsa OnNet Indosat Ooredoo Im3?
Pulsa onnet adalah sebuah pulsa yang dapat kalian gunakan dalam lingkup jaringan Indosat. Onnet gabungan dari kata On Network yang berarti layanan dalam jaringan. Dengan pengertian tersebut dapat diketahui bahwa pulsa onnet hanya dapat digunakan untuk sesama pengguna Indosat.
Apabila kalian ingin menghubungi teman atau keluarga yang mereka menggunakan kartu Indosat, kalian dapat menggunakan bonus pulsa onnet ini. Bonus pulsa onnet Indosat ini didaptkan ketika kalian melakukan pengisian pulsa ataupun ketikan kalian membeli voucher Indosat secara langsung.
Fungsi Pulsa Onnet Indosat
Jika kalian mempunyai bonus pulsa onnet seharusnya kalian sangat beruntung, karena pulsa onnet ini dapat kalian gunakan untuk melakukan panggilan telepon, sms hingga untuk mengakses internet.
Jadi secara umum kegunaan pulsa onnet Indosat ini adalah sama seperti pulsa pada umumya yaitu untuk melakukan panggilan, sms dan juga mengakses internet. Namun yang perlu anda ketahui adalah pulsa onnet memiliki masa aktif yang berlaku. Jika masa aktif sudah habis maka pulsa onnet akan hangus.
Berikut adalah tarif penggunaan bonus pulsa onnet Indosat:
- Untuk telepon Rp100 per menit
- Untuk SMS Rp150 per sms
- Untuk mengakses internet Rp200 per 200kb
Apakah Pulsa Onnet Bisa Dipaketkan?
Penting untuk semua pengguna Indosat yang mempunyai bonus pulsa Indosat. Apakah pulsa onnet bisa dipaketkan? Sayang sekali, untuk bonus pulsa onnet Indosat ini tidak bisa kalian gunakan untuk membeli paket internet.
Kalian hanya bisa menggunakannya untuk melakukan panggilan telepon, sms dan juga internet. Internet disini maksudnya yaitu menggunakan internet dengan memanfaatkan pulsa onnet ini. Apabila kalian tidak memiliki kuota internet dan memiliki bonus pulsa onnet, bonus pulsa onnet inilah yang akan dipotong sesuai standart internet yang diberikan yaitu Rp200 per kb.
Cara Mengecek Pulsa Onnet Indosat
Untuk melihat dan mengetahui berapa besar pulsa onnet yang sudah kalian dapatkan. Kalian bisa mengeceknya langsung melalui kode ussd. Berikut cara mengecek pulsa onnet Indosat.
- Buka aplikasi telepon atau panggilan
- Masukkan kode ussd *557*8# lalu panggil
- Tunggu beberapa saat informasin bonus pulsa onnet akan muncul
- Selesai
Selain itu kalian juga akan mendapatkan sms notifikasi ketika mendapatkan bonus pulsa onnet ini. Bonus pulsa onnet bisa didaptkan ketika kalian melakukan pengisian pulsa. Namun yang menjadi catatan bahwa, tidak semua pengguna bisa mendapatkan bonus pulsa onnet.
Itulah informasi yang dapat kami berikan di Media Berkelas terkait apa itu kuota onnet Indosat. Semoga apa yang kami sampaikan disini dapat bermanfaat buat kalian yang sedang mencari informasi terkait bonus pulsa onnet Indosat.
- Cara Menambahkan Gambar di Microsoft Word Hp - 6 Desember 2023
- 2 Cara Daftar IPOT Syariah Mudah Pemula Pasti Bisa - 4 Desember 2023
- Cara Mengaktifkan & Menggunakan NFC Pada Android dan Iphone - 4 Desember 2023